RAPAT MONITORING DAN EVALUASI (MONEV) PENERAPAN SISTEM MERIT TAHUN 2022 DILINGKUNGAN PEMERINTAH KABUPATEN LEBAK

Lebak- Plt Kepala Badan Perencanaan Penelitian dan Pengembangan Daerah (Bapelitbangda), Dr. Yosep Mohamad Holis, S.Hut., M.T. M.Sc Mendampingi Sekretaris Daerah Kabupaten Lebak menerima kunjungan dari Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN) dalam rangka Monitoring dan Evaluasi (Monev) penerapan sistem merit tahun 2022 di lingkungan Pemerintah Kabupaten Lebak, bertempat di Aula Multatuli Setda lebak. Rabu (2/11/2022).

Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN) kembali menginisiasi rapat koordinasi terkait evaluasi penilaian penerapan sistem merit di dalam manajemen ASN di instansi pemerintah Daerah. Rapat koordinasi tersebut dihadiri para perangkat daerah sesuai pada lampiran surat undangan.

Menurut Komisioner KASN, berdasarkan amanat Undang-undang No. 5 Tentang ASN, KASN melakukan monitoring dan evaluasi penerapan sistem merit di instansi pemerintah yang mendapatkan kategori baik dan sangat baik. Upaya tersebut diharapkan dapat membuat instansi pemerintah membangun birokrasi pemerintah yang sangat baik sehingga berujung kepada meningkatnya pelayanan kepada masyarakat secara umum.

Secara lebih rinci Asisten KASN, menjelaskan berdasarkan Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 40 Tahun 2018 tentang Pedoman Sistem Merit dalam Manajemen Aparatur Sipil Negara, Pasal 18 bahwa “instansi pemerintah dengan kategori sangat baik dalam penerapan sistem merit dalam manajemen ASN akan dievaluasi setiap dua tahun sekali dan instansi dengan kategori baik akan dievaluasi setiap satu tahun sekali. Di samping itu, KASN juga berupaya melakukan beberapa pembinaan di daerah dan koordinasi instansi lainnya untuk melakukan pembinaan atas apa yang menjadi kekuatan didalam instansi tersebut.

Tidak hanya itu Sekretaris daerah kabupaten lebak berharap dengan adanya kunjungan dari KASN ini kita bisa menjadi instansi yang mendapatkan kategori sangat baik akan menjadi contoh dan menginspirasi instansi lainnya. Dengan adanya percontohan tersebut, diharapkan akan mendorong percepatan di dalam penerapan sistem merit.